-->

Resep udang goreng saos asam pedas manis

hari ini kita akan membahas cara membuat udang goreng asam pedas manis. bahan2 yang digunakan cukup simple dan sangat mudah dicari,
nah untuk bunda yang masih bingung mau membuat menu apa hari ini bisa dicoba resep dibawah ini.
Resep udang goreng saos asam pedas manis

Bahan-bahan

1. 250 gr udang, kupas kulit badan nya saja jangan sampai putus ekornya
    ( tapi kalau mau dikupas bersih tanpa ekor boleh saja seSuai selera)
2. kemudian luruskan badannya dengan cara mematahkan uratnya.
    cara nya tekan pelan pelan badannya jangan sampai putus
3. Tepung bumbu serba guna boleh pakai merk apa saja misalnya :
    Kobe, Sasa, Indofood dan sejenis nya khusus untuk udang goreng
4. 1 buah bawang Bombay rajang memanjang
5. 2 buah bawang putih di cacah halus
6. 1 sdt gula pasir
7. 1 sdm saos tiram Saori
8. 1/2 sdt lada bubuk, dan sedikit garam ( sesuaikan dengan selera untuk rasa manis dan asin )
9. 200 ml air matang
10. 1 sdm maizena larutkan dengan sedikit air matang
11. 5 sdm saos tomat dan 1 sdm saos sambal ( jika tidak suka pedas tidak perlu menambahkan saos sambal )
12. secukupnya Minyak goreng

Langkah pembuatan

a. Bagi dua tepung bumbu serba guna dalam 2 tempat yg berbeda. 1 bagian di basahi dengan air es aduk rata dan sebagian lagi biarkan kering utuh.

b. Lumuri udang yg sudah di kupas ke dalam tepung bumbu yang basah kemudian pindahkan ke dalam baluran tepung bumbu kering lakukan sampai habis udang yang sudah dibumbu tepung basah. Kemudian masukan dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan dengan api sedang. Goreng sampai udang tepung kuning dan garing lalu sisihkan.

c. Membuat Saos asam pedas manis: - tumis bawang putih dan Bombay sampai wangi dan harum, masukan saos tiram tambahkan air. Tambahkan saos tomat dan sambal aduk aduk lalu tambahkan gula, lada dan garam. Kemudian kentalkan adonan dengan larutan maizena. Masak sampai kelihatan kental lalu matikan.

d. Taruh udang tepung yang sudah di goreng dalam piring, kemudian siram di atas nya dengan saos asam pedas manis. kalau sudah, siap dehh udang tepung saos asam manis pedas di hidangkan.

Mudahkan selamat mencoba..

Related Posts

Subscribe Our Newsletter
} //]]>